Mengenai Saya

Foto saya
Easy Going,, Hardworker,, Loving Challenges,, Laughing everytime,,

Selasa, 10 Mei 2011

dan mungkin masih menunggu

Mungkin nanti ketika rambutmu sudah memutih dan tubuhmu tak lagi kuat seperti sekarang. Dan duduk di serambi rumahmu sambil menikmati halaman rumahmu adalah rutinitas pagimu. Kamu akan mengingatku. Bayang masa lalu yang kau sebut kenangan.

Mungkin nanti ketika benci yang berkarat dihatimu mulai luruh. Ketika hatimu mulai terbuka lagi.Ketika tentang aku terbaca di situ. dihatimu. Kamu akan mengingatku. Bayang masa lalu yang kau benci seumur hidupmu.

Mungkin nanti ketika rindu berkali-kali datang menelusup hati kecilmu. pelan namun semakin kau rasa tiap detakan rindunya. Hingga angkuhmu memudar. Kamu akan mengingatku. Bayang masa lalu yang pernah mencintaimu.

Mungkin nanti ketika [pada akhirnya]. Kamu akan mengingatku. Seorang perempuan biasa yang selalu ada disampingmu. Mencintaimu dengan sepenuh hatinya. Aku masih ada. Menantimu di tempat yang sama.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar